oleh

Buka Lomba Peringatan HUT RI ke-77, Kades Patalassang: Ruang Bagi Pemuda Untuk Berkreasi

Editor:

SINJAI, Jendela Satu— Kepala Desa Patalassang Buka Kegiatan Lomba Peringatan HUT RI Ke-77 se-Desa Patalassang di Lapangan Desa Patalassang, Kecamatan Sinjai Timur, Kabupaten Sinjai. Rabu, (10/08/2022).

Lomba peringatan HUT RI Ke-77 se-Desa Patalassang bertemakan” Refleksi kemerdekaan, bangkitkan persatuan”.

Lomba yang dipertandingkan terdiri dari lomba olahraga dan tradisional, cabang lomba olahraga yaitu lomba domino, sepakbola mini (anak-anak dan dewasa), volly dewasa (putra/putri), dan sepak takraw. Adapun lomba tradisional yaitu tarik tambang dewasa (putra/putri), memasukkan pensil dalam botol (anak-anak) makan kerupuk (anak-anak) lari karung (anak-anak) dan panjat pinang (dewasa).

Baca Juga:  Brimob Bone Gelar Doa Bersama Sambut HUT Bhayangkara Polri ke 76

Tiar Saputra selaku ketua panitia lomba peringatan HUT RI Ke-77 se-Desa Patalassang dalam sambutannya berterimakasih kepada pemerintah desa Patalassang atas support yang diberikan.

“Ucapan terimah kasih sebesar-besarnya kepada pemerintah desa Patalassang yang telah mensupport terselenggaranya kegiatan ini untuk memeriahkan HUT RI yang ke-77,” ucapnya.

Selanjutnya, ia berharap agar kegiatan ini dapat menumbuhkan minat generasi dalam bidang olahraga.

Baca Juga:  Viral, Oknum Pegawai di Sinjai Tendang Motor yang Dikendarai Perempuan

“Harapan kami kedepannya dengan adanya kegiatan ini yaitu agar dapat menumbuhkan semangat/minat generasi muda dalam bidang olahraga, semoga dapat melahirkan talenta-talenta muda yang dapat mengharumkan nama desa Patalassang baik di tingkat kecamatan, kabupaten hingga tingkat nasional,” harapnya.

Selain itu, di tempat yang sama, kepala desa Patalassang, Ismail menuturkan bahwa pemerintah desa Patalassang membuka ruang bagi pemuda untuk mengembangkan bakat dan minat generasi muda dalam berbagai aspek.

Baca Juga:  Ketua KPU Sinjai: Ayo Ke TPS 14 Februari 2024

“Kami sebagai pemerintah desa Patalassang akan memfasilitasi dan membuka ruang bagi pemuda untuk berkreasi dan mengembangkan minat dan bakat generasi muda di berbagai aspek dan selalu mensupport pemuda untuk terus berkarya,” pungkasnya.

Dalam kegiatan pembukaan ini turut hadir, Kepala Desa Patalassang, Kepala BPD Desa Patalassang dan jajarannya, Kepala Dusun se-Desa Patalassang, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan peserta lomba se-desa Patalassang.

Penulis: Taqwa Ainun

Komentar