SINJAI, Jendela Satu— Sebuah kios di Pasar Sinjai, Jalan Persatuan Raya, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, terbakar.
Akibatnya, sebagian isi kios milik Farida (52), hangus terbakar. Jumat, (12/01/2024).
Kasat Pol PP dan Damkar Sinjai, Agung Prayogo, membenarkan kejadian tersebut.
“Benar, kejadiannya sekitar pukul 13.10 WITA,” kata Agung.
Agung, mengatakan api bersumber dari korsleting listrik yang berada didalam toko yang menjual barang campuran dan kebutuhan pokok.
“Api dengan mudah menjalar dan menghanguskan sebagian jualan yang ada didalam toko ketika pemilik toko sedang pulang ke rumah untuk melaksanakan sholat,” ujarnya.
Pihak Damkar Sinjai, menduga penyebab kebakaran tersebut karena korsleting listrik, “Diduga arus korsleting listrik,” singkatnya.
Agung bilang pada 13.15 WITA Posko Induk Damkar menerima laporan telah terjadi kebakaran tersebut.
“Pukul 13.19 WITA Personil Damkar tiba di lokasi kebakaran dengan 3 unit armada dengan personil 15 orang dan melakukan pemadaman,” pungkasnya.
Pada Pukul 13.40 WITA Personil Damkar Sinjai berhasil memadamkan api dibantu oleh masyarakat setempat.
“Personil Damkar memeriksa kembali seluruh area kebakaran untuk memastikan tidak adanya lagi sumber api,” tandasnya.
Dikatakan Agung, akibat insiden ini pemilik kios mengalami kerugian mencapai puluhan juta.
“Kerugian mencapai kurang lebih Rp. 70 juta,” kuncinya.
Komentar