oleh

Jelang Pilkada 2024, KPU Sinjai Gelar Sosialisasi Pendidikan Pemilih Segmen Komunitas Jurnalis

Editor:

SINJAI, Jendela Satu— Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sinjai menggelar Sosialisasi Pendidikan Pemilih Segmen Komunitas Jurnalis.

Dalam sosialisasi tersebut KPU membahas mengenai peran Media terhadap pelaksanaan Pilkada 2024.

Kegiatan tersebit dibuka oleh Komisioner KPU, Supratman, Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM bertempat di ruang Aula KPU Sinjai, jalan Bhayangkara, Kecamatan Sinjai Utara, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Baca Juga:  Polisi Kunjungi KPU Sinjai, Tingkatkan Sinergitas Jelang Pilkada 2024

Supratman dalam sambutanya menyampaikan bahwa media memiliki peran penting dalam proses pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024.

“Media memiliki peran untuk menyampaikan informasi yang akurat dan objektif kepada masyarakat,” jelasnya.

Pada kegiatan ini, Ketua Dewas Lapar, Sulsel, Kolumnis Tribun Timur dan Edukator Demokrasi, Abdul Karim sebagai narasumber dan sejumlah Wartawan lokal.

Baca Juga:  Polisi di Sinjai Gelar Pam kesiapan Rapat Dengar Pendapat

Abdul Karim dalam penjelasannya agar independensi dari Jurnalis harus dipegang teguh sebagai mana yang tercantum rala Undang-undang no 40 tahun 1999.

“Jurnalis harus tetap berpegang pada pada prinsip independensi, dan tidak berpengaruh dipihak manapun,” jelasnya.

Acara ini dihadiri oleh puluhan jurnalis dari berbagai media di Sinjai dan sekitarnya, yang diharapkan dapat menjadi agen perubahan dalam menyukseskan Pilkada Serentak 2024.

Baca Juga:  Pastikan Hewan Kurban Sehat, Brimob Bone Gandeng Dinas Peternakan Periksa Hewan Kurban

Sosialisasi ini juga diharapkan ager dapat memperkuat peran media sebagai pengawal demokrasi, yang senantiasa mengedepankan kepentingan publik di atas segala hal.

Komentar