SINJAI, Jendela Satu— Sebanyak 521 Mahasiswa Universitas Muhammadia Sinjai (UMSi) wisudawan Sarjana dan pascasarjana tahun akademik 2023-2024.
Acara tersebut digelar di Gedung Pertemuan, Jl Persatuan Raya, Kelurahan Biringgere, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Minggu (09/11/2024).
Diketahui mahasiswa yang lulus pada Tahun ini yaitu dari Program Studi Administrasi Publik Sebanyak 287 mahasiswa. Program Studi Ilmu Pemerintahan Sebanyak 79 mahasiswa, Program Studi Agroteknologi Sebanyak 73 mahasiswa.
Program Studi Peternakan sebanyak 48 mahasiswa. Kemudian Program Studi Manajemen sumberdaya perairan sebanyak 21, Mahasiswa, dan Program Studi S2 Administrasi Publik. Sebanyak 13 Orang yang terdiri dan Jumlah Laki-laki Sebanyak 216 orang dan Perempuan sebanyak 305 orang jadi Total Wisudawan (i) yaitu 521 Lulusan.
Rektor UMSi, Umar Congge mengatakan selamat kepada para wisudawan, ini bukan akhir dari perjuangan kedepanya, semoga mampu menerapkan ilmunya di tengah-tengah masyarakat.
“Ini bukanlah akhir dari perjuangan, tapi ini langka awal untuk mencapai kesuksesan kedepanya, dan semoga mampu menjadi penyulu ditenga masyarakat, sehingga bisa bermanfaat untuk ummat bangsa dan negara,” tulisnya.
Lebih lanjut, Umar mengucapkan banyak terimasi kepada seluru orang tua wisudawan atas kepercayaan untuk mendidik anak-anak generasi bangsa.
“Terimakasih atas kepercayaan mahasiswa dan orang tua atas telah menitipkan anaknya untuk kami didik, semoga menjadi generasi cerdas dan beriman dan mampu bersaing di kalangan publik,” tutupnya.
Acara dihadiri oleh Pj Bupati Sinjai, Andi Jefrianto Asapa, Sekretaris Majelis Diktilitbang Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Ahmad Muttaqin, Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IX Sultan Batara, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Selatan, H Ambo Asse, dan orang tua Wisudawan (i) UMSi.
Komentar