SINJAI, Jendela Satu— Jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai menyambut baik rencana pelaksanaan event drag bike bertajuk “Kapolres Cup Drag Bike Championship 2025”.
Demi suksesnya ajang kompetisi balap tersebut, Pemkab Sinjai melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) telah melakukan pemangkasan pohon di area Jalan Persatuan Raya yang akan menjadi lintasan balap, Selasa (14/01/2025).
Kepala DLHK Sinjai H Sofwan Sabirin,menyampaikan bahwa pemangkasan pohon dilakukan untuk mengantisipasi adanya dahan jatuh di lintasan yang dapat mengganggu konsentrasi pembalap.
“Kita lakukan pemangkasan karena ditakutkan jangan sampai ada dahan atau ranting jatuh yang bisa membahayakan pembalap,” ujarnya.
Selain itu, untuk menjamin kebersihan lokasi balapan, DLHK Sinjai juga akan menurunkan Satgas Kebersihan untuk melakukan pembersihan di area balapan, baik sebelum maupun sesudah pelaksanaan kegiatan.
“Pada saat pelaksanaan kegiatan nanti, kami telah menyiapkan satgas kebersihan untuk siap melakukan pembersihan, baik sebelum pelaksanaan kegiatan maupun setelah pelaksanaan kegiatan. Jadi lokasi kegiatan akan kami pastikan bersih,” tambahnya.
Diketahui, Kapolres Cup Drag Bike Championship 2025 yang berskala nasional tersebut akan dihelat pada Sabtu-Minggu, 18-19 Januari 2025.
Komentar