oleh

36 Mahasiswa UMSi Ikuti Sekolah Advokasi, Presma: Kepada Peserta Terus Perjuangkan Keadilan

Editor:

SINJAI, Jendela Satu— Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Muhammadiyah Sinjai (UMSi) menggelar sekolah advokasi.

Kegiatan ini dibuka Aula Kampus UMSi, Jalan Teuku Umar, Kecamatan Sinjai Utara. Jum’at, (14/01/2021).

Dalam agenda pembukaan yang dihadiri oleh para tamu undangan serta sekaligus peserta sekolah advokasi yang berjumlah 36 mahasiswa yang siap mengikuti sekolah advokasi tersebut.

Baca Juga:  Indeks Pembangunan Manusia di Sinjai Berstatus 'Terbawah'

Dengan tema “Advokasi Jangan Dipenjara”.
Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, AIK dan Alumni Mochamat Nurdin dalam sambutannya mengatakan sebagai generasi penerus bangsa harus tetap mempunyai yang namanya Idealisme khususnya Mahasiswa/Pemuda, dan didalam memperjuangan kebenaran harus dibarengi dengan Iman.

“Pemuda masa kini sebagai generasi penerus bangsa,dan satu hal yang harus dimiliki oleh seorang pemuda yakni idealisme, ” ucapnya.

Baca Juga:  Warga Cina yang Hilang di Bone Berhasil Ditemukan, Begini Kondisinya

Mochamat Nurdin mengatakan ini sebuah moment untuk tetap belajar dalam hal pembelaan masyarakat indonesia umumnya.

Sementara itu, Presiden Mahasiswa UMSi Faiz Fakhruddin, selaku penyelenggara kegiatan Sekolah Advokasi mengatakan ingin melihat Mahasiswa Sinjai terus memperjuangkan suara- suara keadilan dibangsa ini serta peka terhadap polemik yang terjadi di wilayah kita.

“Kepada peserta tetap berbuat kebaikan dalam segala bentuk dinamika kehidupan di Negara ini, dan tentunya ada hal hal baru yang didapatkan didalam sekolah advokasi tersebut dan tak terlepas implementasinya” pungkasnya.

Penulis: MawanEditor: Taqwa

Komentar