BONE, Jendela Satu— Sebuah rumah panggung di Desa Mallimongeng, Kecamatan Salomekko, Kabupaten Bone, terbakar. Jumat, (12/11/2021).
Dari informasi yang dihimpun, kebakaran tersebut diduga diakibatkan karena korsleting listrik.
Dalam insiden ini, menelan 1 korban meninggal dunia karena ikut terbakar.
“Korban atas nama Tuo umur sekitar 40 tahun,” kata salah satu personil Damkar.
Baca Juga: Sertijab Batalyon C Pelopor, Danyon Ichsan Ingin Pejabat Baru Tingkatkan Performa Kinerja
Pada saat kejadian, pemilik rumah tidak berada di Lokasi.
“Pemilik rumah ke Makassar ki, tidak tauka namanya saudaranya korban yang punya rumah,” tambahnya.
Sampai berita diturunkan, masih menunggu laporan resmi dari pihak Kepolisian.
Komentar