oleh

Mahasiswa Berambut Gondrong Ini Dilantik Jadi Presma UMSi

Editor:

SINJAI, Jendela Satu— Wakil Rektor III UMSi Lantik Pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sinjai Periode 2022-2023. Jumat, (01/07/2022).

Pelantikan ini bertempat di Ruang Fakultas Pertanian UMSi, Jalan Teuku Umar, Kecamatan Sinjai Utara.

Adapun rangkaian kegiatan yakni Upgrading dan Rapat Kerja mengusung tema “Merawat Harmonisasi dalam Transformasi Regenerasi yang Militansi” akan berlangsung dari Tanggal 01-04 Juli 2022. Bertempat Ruang Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Sinjai.

Baca Juga:  Temui Danyon Ichsan, Bupati dan Wakil Bupati Bone Pamit

Kegiatan ini dihadiri Wakil Rektor III UMSi, Bagian Kemahasiswaan UMSi, Presiden Mahasiswa BEM UMSi, Dewan Perwakilan Mahasiswa UMSi, serta Organisasi Kemahasiswaan lingkup UMSi maupun IAIM Sinjai.

Dalam sambutannya Faiz Fakhruddin Selaku Presiden Mahasiswa BEM UMSi Periode 2021-2022 menyampaikan selamat mengembang amanah kepada pengurus yang baru saja dilantik.

“Kedepannya mesti semakin dibangun silahturahmi antar organisasi kemahasiswaan dilingkup UMSi maupun diluar lingkup UMSi,” katanya.

Baca Juga:  Viral, Pengunjung Cafe D'Simple Sinjai Joget-Joget, Pemuka Agama Sayangkan

Sementara itu Presiden Mahasiswa BEM UMSi Periode 2022-2023 A. Risky Saputra menyampaikan marilah kita bersama-sama untuk melanjutkan kepengurusan Badan Eksekutif Mahasiswa.

Mahasiswa berambut gondrong ini mengucapkan terimakasih atas dedikasi Kepengurusan periode 2021-2022.

“Berharap agar kepengurusan sebelum tentunya tetap mendampingi teman-teman kepengurusan BEM UMSi,” pungkasnya.

Penulis: Taqwa Ainun

Komentar