oleh

Ketua DPRD Sinjai Hadiri Car Free Day

Editor:

SINJAI, Jendela Satu— Ketua DPRD Sinjai Jamaluddin menghadiri launching Car Free Day yang lokasinya ditetapkan di kawasan sport center Stadion H. Andi Bintang Sinjai.

Car Free Day dilaunching Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) bertempat di Halaman Stadion H. Andi Bintang. Minggu, (19/02/2023).

Dalam sambutannya, Bupati Sinjai, mengimbau agar kebersihan fasilitas olahraga maupun lokasi Car Free Day dapat dijaga dengan baik.

Baca Juga:  Kapolsek Sinjai Borong Beri Hadiah Masyarakat yang Ikut Vaksin

“Kebersihan harus tetap dijaga, jangan setelah Car Free Day sampah bertebaran. Ini yang paling penting” ucapnya.

Ia juga menyampaikan launching car free day ini sudah lama dinantikan masyarakat karena sebelumnya ditiadakan akibat pandemi.

“Minat masyarakat akan adanya Car Free Day cukup luar biasa sehingga momentum launching ini mudah-mudahan dapat diketahui oleh seluruh masyarakat Sinjai” tandasnya.

Baca Juga:  Ketua DPRD Sinjai Bacakan Teks Proklamasi Upacara Bendera Merah Putih HUT RI ke-78

Launching Car Free Day ini juga bertepatan dengan acara Digital Local Tax Fun Bike yang digelar Badan Pendapatan Daerah (Bapenda)

Penulis: Taqwa Ainun

Komentar