oleh

Polisi di Sinjai Gerebek Tempat Sabung Ayam, Sayang Tidak Satupun Pelaku Ditangkap

Editor:

SINJAI, Jendela Satu— Polisi di Sinjai, Sulawesi Selatan, lakukan pengerebekan tempat judi sabung ayam.

Pengerebakan tersebut tepatnya di Dusun Bonto Paddu, Desa Polewali, Kecamatan Sinjai Selatan, Kabupaten Sinjai, Kamis (26/09/2024).

Ia mengerebek setelah mendapatkan informasi dari masyarakat.

Dipimpin Kanit Reskrim Aiptu Sapri Basri, bersama Kanit Intelkam Bripka Amrullah, dan beberapa personel Polsek Sinjai Selatan langsung menuju lokasi kegiatan judi sabung ayam sesuai informasi.

Baca Juga:  Video Dua Siswi Berkelahi di Sinjai Ternyata Gegara Persoalan ‘Chatting’

Saat melakukan pengerebekan polisi tidak menemukan satupun penjudi di lokasi.

petugas hanya mendapatkan jejak telah terjadi sabung ayam seperti bulu ayam yang terdapat darah segar serta tenda warna biru serta perangkat judi.

Kapolsek Sinjai Selatan Iptu Massalinri melalui Kanit Reskrim Aiptu Sapri Basri, menjelaskan bahwa kita tiba di TKP namun kegiatan judi sabung ayam sudah tidak ada.

“Di lokasi kita hanya menemukan jejak telah terjadi sabung ayam seperti bulu ayam yang terdapat darah segar serta tenda warna biru serta perangkat judi,” ujarnya.

Baca Juga:  Sekda Sambut Kedatangan Jemaah Haji Sinjai di Masjid Agung, Ini Pesannya

Namun sesampai dilokasi didugah informasi penggerebekan telah bocor sehingga para pelaku langsung membubarkan diri.

“Pihaknya tidak akan memberikan ruang bagi pelaku, jika ada informasi yang diperoleh, Kami akan langsung ke TKP, meski tidak ada pelaku atau barang bukti yang ditemukan namun paling tidak kegiatan itu tidak berlanjut. jelasnya.

Barang bukti tersebut diamankan dan arena sabung ayam juga dibongkar dan dimusnahkan dengan cara dibakar agar tidak bisa digunakan kembali.

Baca Juga:  Rumah Kepala Lingkungan di Sinjai Terbakar, Kerugian Capai Rp 150 Juta

Aiptu Sapri Basri menegaskan, aksi ini merupakan upaya Kepolisian dalam memberantas segala bentuk perjudian di masyarakat, khususnya di Sinjai Selatan.

“Diharapkan agar tidak ada lagi praktik praktik judi sabung ayam yang ada di Sinjai Selatan ini,” tegasnya.

Komentar