oleh

Dinas Ketahanan Pangan Sinjai Gelar Bazar Pangan Murah untuk Tekan Inflasi

Editor:

SINJAI, Jendela Satu— Dinas Ketahan Pangan Provinsi Sulawesi Selatan menggelar bazar pangan murah bekerja sama dengan Dinas ketahanan Pangan Kabupaten Sinjai.

Kegiatan tersebut digelar di Alun-alun Sinjai Bersatu, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Selasa (16/07/2024).

Dari pantauan Jendela Satu, warga antusias datang mengepung bazar pangan murah tersebut.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Sinjai, Muh Safwan, mengatakan bahwa selain dari menyediakan kebutuhan warga, hal tersebut juga dilakukannya untuk menekan inflasi daerah

Baca Juga:  14 Rumah Habis Terbakar di Panyula Bone, Batalyon C Turun Bantu Korban

“Masyarakat antusias datang megepung bahan pokok yang kami sediakan, hal itu kami lakukan untuk menekan inflasi daerah kabupaten Sinjai ,” ucapnya

Ir Main Sese Inda Laila, Ketua Tim Harga Pangan /Fungsional Analis Ketahanan Pangan Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sulawesi Selatan mengaku bahwa harga bahan pangan yang disediakan berbeda dengan harga pasaran.

Baca Juga:  Soal Kasus Pencurian Sapi yang Marak, Germab-FRI Minta Kapolres Sinjai Evaluasi Kinerja Kapolsek dan Kanit Res Tellulimpoe

“Alhamdulillah antusias masyarakat sangat luar biasa, kami menyediakan beberapa bahan pokok dengan harga yang pada umunya berbeda dengan harga pasaran hal ini kami lakukan untuk menekan inflasi di Sulawesi Selatan,” katanya.

Adapun bahan pokok yang disediakan diantaranya:

Minyak goreng, telur Rp 45 per rak.

Kentang Rp 20 per kg.

Bawang putih Rp 40 per kg.

Baca Juga:  Sinjai Wakili Sulsel Dalam Expo Pengawasan Intern BPKP RI, Andi Seto: Kita Patut Bangga

Bawang Merah Rp 40 per kg.

Minyak kita kemasan bantal Rp 14 ribu per liter.

Beras SPHP 57 ribu per 5 kg.

Beras segoroso premium Rp 70 ribu / 5 kg.

Gula Pasir Rp 15 ribu per liter.

Minyak bantal Rp 14 ribu per liter.

Minyak poch Rp 17 ribu per liter.

Terigu gatit Rp 10 ribu per kg.

Komentar