oleh

AKUMANDIRI Bone Gelar Rakor, Bahas Pelantikan Hingga Pelaksanaan MTQ ke-32

Editor:

BONE, Jendela Satu— Asosiasi IUMKAM AKUMANDIRI Bone, melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor). Rabu, (15/06/2022).

Sebelumnya, pengurus AKUMANDIRI, telah melakukan rapat pertemuan pada 10 Juni kemarin.

Dalam rapat pertemuan tersebut, Ketua AKUMANDIRI Bone, Eko Wahyudi sekaligus pemilik Putra Noling Group ini mewajibkan para pengurus ini untuk hadir dalam rapat internal.

Baca Juga:  Resmob Polres Sinjai Tangkap Pelaku Curanmor Kurang dari 1X24 Jam

“Rapat dilakukan untuk menanggapi beberapa persoalan dan perencanaan kegiatan menjelang pelantikan dan pengukuhan tanggal 24 juli 2022 mendatang,” ujar Eko Wahyudi.

Selain itu, Eko Wahyudi juga mengatakan dalam rapatnya bahwa akan melaksanakan event kuliner khusus pegiat UMKM.

“Tidak lama ini insya allah selain melakukan perencanaan pelantikan dan pengukuhan kami juga akan melakukan event kuliner khusus para pelaku UMKM,” ucapnya.

Baca Juga:  Dua Warga Sinjai Utara Ditangkap Polisi Pakai Sabu, Salah Satunya 'Anca Mayor'

Eko Wahyudi menegaskan bahwa pihaknya juga akan terlibat dalam pelaksanaan Musbaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) yang ke 32 di Kabupaten Bone.

Setidaknya pihaknya akan terlibat melakukan pembagian snack dan makanan secara gratis untuk para peserta MTQ.

“Apa yang kami lakukan ini adalah kontribusi kepada pemerintah daerah karena ini merupakan komitmen pengurus AKUMANDIRI Bone kepada bapak bupati bone,” pungkasnya.

Penulis: Taqwa Ainun

Komentar