oleh

5 Kecamatan di Sinjai Terdampak Air Bersih Gegara Rehabilitasi Pipa Induk Jaringan PDAM

Editor:

SINJAI, Jendela Satu— 3 hari air PDAM Sinjai, tidak mengalir. Akibatnya, pelanggan kesulitan air bersih.

Direktur PDAM Sinjai, Nasrullah Mustamin, menjelaskan penyebab air tidak mengalir.

“Jadi ada pengerjaan rehabilitasi pipa induk jaringan distribusi utama air balantieng, selama 5 hari,” katanya. Selasa, (19/12/2023).

Nasrullah, bilang pengerjaan rehabilitasi pipa induk terdapat 2 titik.

Baca Juga:  Panwascam Sinjai Barat Umumkan Hasil Seleksi PKD

“Ada 2 titik diantaranya di pinggir sungai apareng dan di Desa Talle,” ujarnya.

Rehabilitasi pipa induk PDAM Sinjai itu dikerjakan oleh Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan Sulsel.

“Kami (PDAM Sinjai) hanya mengawasi pekerjaan tersebut supaya bisa rampung secepatnya agar air bisa cepat mengalir,” tandasnya.

Lanjut Nasrullah, ada 5 Kecamatan di Sinjai, terdampak. Diantaranya, Sinjai Timur, Tellulimpoe, Timur, Selatan dan Utara.

Baca Juga:  Pemkab Sinjai Permantap Persiapan Lomba Desa Tingkat Sulsel

“3 hari terdampak. Mudah mudahan hari ini sudah mengalir, karena pekerjaan rehabilitasi sudah selesai tadi pagi,” pungkasnya.

Komentar