oleh

Peringati Hari Lingkungan Hidup, Mapala UMSI Gelar Penanaman Pohon Mangrove

Editor:

SINJAI, Jendela Satu— Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup, Mahasiswa Pecinta Alam Universitas Muhammadiyah Sinjai (MAPALA UMSI) melakukan aksi nyata berupa penanaman pohon bakau.

Kegiatan digelar di pelabuhan Larea-rea dan sekitarnya, di kecamatan Sinjai Utara Kabupaten Sinjai, Kamis (05/06/2024).

Hal ini di lakukam Mapala UMSI untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan dan ekosistem pesisir.

Baca Juga:  Tim Relawan Literasi RDS Kunjungi Desa Terasa Sinjai, Salurkan Sembako Hingga Pemeriksaan Gratis

Ketua Mapala UMSI, Fikran, berharap dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk turut berkontribusi dalam upaya pelestarian lingkungan hidup.

“Kegiatan ini juga menjadi momentum penting untuk mengingatkan semua orang tentang tanggung jawab bersama dalam menjaga Bumi, rumah kita bersama,” katanya.

Fikran, juga mengatakan bahwa kegiatan ini adalah salah satu bentuk kepedulian Mapalah UMSI Untuk masyarakat

“Kami bersama-sama menggelar penamaman pohon Mangrove tidak lain dari berbagai sudut pandang baik dari manfaat ekologi, ekonomi, fisik itu tentu sangat bermanfaat bagi masyarakat,” ucapnya.

Baca Juga:  Penjual Petasan Mulai Menjamur di Sinjai Jelang Tahun Baru, Harga Rp30 Ribu Hingga Rp480 Ribu

Lebih lanjut, Fikran megatakan bahwa pohon bakau yang kita tanam agar terus dipantau dan dirawat,

“Kami berharap agar pohon bakau yang telah ditanam agar kita rawat bersama, supaya tumbuh dengan baik dan memberikan manfaat maksimal bagi lingkungan sekitar.

Kegiatan ini menandai langkah awal dari berbagai program berkelanjutan yang akan dijalankan oleh Mapala UMSI dalam upaya pelestarian alam di wilayah Sinjai dan sekitarnya.

Baca Juga:  Belasan Ekor Sapi di Sinjai Mati Mendadak

Selain anggota Mapala UMSi, kegiatan ini juga melibatkan Direktorat Perhubungan Laut dan Dinas Perikanan yang antusias dalam mendukung aksi tersebut.
Mapala Umsi bekerja sama dengan Dinas perhubungan laut dan dinas perikanan diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam berjangka panjang.

Komentar